CANTIKA.COM, Jakarta - Camillia Laetitia Azzahra atau akrab disapa Zara mengungkapkan pengalaman dia menunaikan salat Idul Fitri 2024 di Inggris seperti perjuangan membeli tiket konser. Lewat Instagram Stories-nya satu jam lalu, anak Ridwan Kamil dan Atalia Praratya itu mengunggah video salah satu suasana jalan di Inggris yang dipenuhi sejumlah orang berjalan di trotoar. Sebagai informasi, waktu Indonesia enam jam lebih awal daripada Inggris, yang berarti sekitar pukul 10 pagi di negara dengan julukan The Black Country itu.
Sejumlah perempuan tampak memakai busana muslim warna putih dilengkapi jilbab warna senada. Beberapa di antara mereka mengenakan jaket hangat warna hitam. Adapun beberapa pria terlihat memakai kopiah warna putih.
Di keterangan videonya, perempuan yang tengah studi jurusan arsitektur di Universitas Newcastle, Inggris, itu menulis, "sholat eid seperti war tiket konser."
Tangkapan layar Instagram Stories Camillia Laetitia Azzahra atau Zara pada Rabu, 10 April 2024. Foto: Instagram/@camilliazr
Lepas Jilbab Awal April 2024
Baru-baru ini, nama Zara menjadi perbincangan hangat atau trending topic di jagat media sosial. Lewat akun Instagramnya, dia menjelaskan alasannya melepas jilbab. Menurutnya, keputusan itu diambil usai berdiskusi cukup panjang dengan kedua orang tuanya.
"Hi semuanya. Setelah banyak pertimbangan dan diskusi yang sangat amat panjang dengan keluarga aku, aku memutuskan untuk melepas kerudungku," tulisnya memulai penjelasan, Jumat dinihari, 5 April 2024. "Ini semua adalah pilihanku sendiri. Aku memilih momentum di mana orang tuaku dalam masa tenang, di dunia mereka dan juga bulan suci Ramadan."
Adik mendiang Emmeril Kahn Mumtadz ini mengungkapkan keputusannya melepas hijab lantaran ingin menemukan pencarian keyakinan dirinya. Artinya, jika dia akhirnya memutuskan berjilbab kembali, hal itu datang dari pencarian keyakinan dirinya dan bukan atas dasar memenuhi permintaan lingkungan keluarganya atau orang lain.
Lewat akun media sosialnya, sang ibunda Atalia Praratya mengungkapkan dukungan dan menghargai pilihan putri satu-satunya. "Insyaa Allah, saat mamah tidak ada, Allah yang akan memeluk dan menjagamu, akan senantiasa membimbing dan memberi petunjuk kepadamu..," tulisnya.
"Be happy, zaa..the strongest girl that I ever met. doa mamah dalam setiap helaan nafas," kata ibu tiga anak itu.
Pilihan Editor: Beri Pesan Cinta untuk Putrinya, Atalia Praratya: Berjalan Bersama Lebih Menyenangkan
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika