CANTIKA.COM, Jakarta - Lidah buaya adalah sejenis tanaman mirip kaktus yang memberikan banyak kebaikan. Bahkan sejak berabad-abad silam, lidah buaya sudah dimanfaatkan karena dipercaya mengandung senyawa aktif yang mampu meningkatkan kesehatan, baik di dalam maupun luar tubuh.
Berikut beberapa manfaat lidah buaya untuk kehidupan sehari-hari:
1. Baik untuk Pencernaan
Lidah buaya mempunyai khasiat untuk meredakan asam lambung karena kandungan anti-inflamasi di dalamnya. Selain bagus untuk lambung, lidah buaya juga dapat menyehatkan pencernaan, menurunkan kadar kolesterol bahkan membantu untuk membuang racun dalam tubuh.
2. Menstabilkan gula darah dan menurunkan tekanan darah tinggi
Hasil studi yang dimuat pada National Library of Medicine menyebutkan bahwa lidah buaya dipercaya dapat menurunkan kadar glukosa darah pada pasien diabetes. Hal ini juga meningkatkan respon jaringan tubuh terhadap insulin.
Selain itu, komponen aktif yang ada dalam lidah buaya juga membantu menurunkan tekanan darah tinggi. Dengan mengkombinasikan antara lidah buaya dan asupan nutrisi yang tepat dapat membantu menurunkan level kadar gula darah dan tekanan darah tinggi dalam tubuh.
3. Mengurangi plak pada gigi
Kerusakan gigi merupakan masalah umum yang sering terjadi. Salah satu cara mencegahnya adalah dengan menghilangkan plak pada gigi untuk mencegah gigi berlubang.
Sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2021 menyimpulkan bahwa obat kumur lidah buaya adalah alternatif alami yang efektif dibandingkan obat kumur yang diformulasikan secara kimia. Lidah buaya juga efektif dalam membunuh jamur yang ditemukan di mulut.
4. Membantu kesuburan rambut dan kesehatan kulit kepala
Beberapa manfaat lidah buaya untuk rambut dan kulit kepala, diantaranya:
a. Menenangkan kulit kepala yang gatal
Kulit kepala terasa gatal dan mengelupas biasa disebut ketombe. Tidak ada salahnya memulai menggunakan lidah buaya untuk mengatasinya.
b. Mengurangi minyak pada rambut
Lidah buaya mempunyai kekuatan untuk membersihkan batang rambut secara efisien, mengurangi minyak berlebih dan menghilangkan sisa dari produk perawatan kepala yang mengendap di rambut.
c. Memperkuat dan memperbaiki helai rambut
Lidah buaya mengandung vitamin A, C, dan E yang mana ketiga vitamin ini dapat meningkatkan pertumbuhan sel rambut yang sehat dan berkilau. Vitamin B12 dan asam folat yang juga terkandung dalam lidah buaya dipercaya mampu menjaga rambut dari kerontokan
5. Menyehatkan wajah dan kulit
Sejarah mencatat bahwa Ratu Cleopatra memanfaatkan lidah buaya untuk bahan komestika dan pelembab kulit. Selain itu, lidah buaya dipercaya untuk mengatasi sengatan matahari karena mengandung sifat anti-inflamasi yang dapat menenangkan kulit.
Mengutip laman everydayhealth.com, lidah buaya dapat dipakai untuk masker wajah karena mengandung senyawa anti-aging alami sehingga dapat mengurangi kerut di wajah dan warna kulit yang tidak merata.
Itulah beragam manfaat lidah buaya yang mana tidak hanya sebagai tanaman hias namun juga bagus untuk kesehatan kita. Semoga bermanfaat.
Pilihan Editor: Me Time ala Merdianti Octavia: Perawatan Rambut dengan Lidah Buaya
SAHABAT CANTIKA
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika