CANTIKA.COM, Jakarta - Jenama alas kaki asal Jepang, Onitsuka Tiger berkolaborasi dengan DoiTung Development Project untuk koleksi Spring Summer 2024. DoiTung merupakan proyek yang menyoroti isu keberlanjutan atau sustainability, lingkungan, dan wellness dari Mae Fah Luang Foundation, organisasi nirlaba milik Kerajaan Thailand. Ini merupakan kali kedua Onitsuka Tiger kolaborasi dengan DoiTung. Kolaborasi pertama pada koleksi Spring Summer 2021 dan meraih antusiasme dari para pecinta sneakers.
"Ini kolaborasi kedua Onitsuka Tiger dan DoiTung. Sebelumnya di koleksi Spring Summer 2021, tapi waktu itu Pandemi Covid-19 jadi kami tidak bikin acara. Kini kami berharap koleksi Onitsuka Tiger x DoiTung lebih dikenal luas oleh masyarakat," ucap Fara Aldila, Marketing Manager Onitsuka Tiger Indonesia di Plaza Indonesia, Jumat, 7 Juni 2024.
Menurut Fara, yang membedakan koleksi kolaborasi ini dengan koleksi Onitsuka Tiger lainnya adalah penggunaan bahan daur ulang. Desain sepatu ini menampilkan bahan kain tenun tangan yang diproduksi perajin Thailand dan menggabungkan bahan daur ulang pada beberapa bagian sepatu.
"Yang bikin beda adalah mostly dari bahan-bahan daur ulang. Anyamannya dari bahan-bahan daur ulang, plastik," katanya.
Tiga series dalam koleksi kolaborasi Onitsuka Tiger x DoiTung. Foto: Dok. Onitsuka Tiger
Ada 3 Series di Onitsuka Tiger x DoiTung Spring Summer 2024
Kolaborasi antara Onitsuka Tiger dan DoiTung menghadirkan desain tekstil eksklusif baru, yang diaplikasikan pada tiga model sepatu, yaitu Mexico 66, Mexico 66 Paraty, dan Serrano CL. Pemilihan ketiga model sepatu tersebut didasarkan pada pola yang dipilah secara hati-hati dari berbagai kain tradisional buatan lokal. Tekstil tenunan tangan yang diciptakan di workshop DoiTung dikreasikan ulang berdasarkan pola asli sepatu klasik dari Onitsuka Tiger.
Dibandingkan dengan kolaborasi sebelumnya, sebagai inovasi terbaru koleksi kali ini menggunakan hand-woven tekstil yang terbuat dari 100% PET recycle varn. Semua model sepatu dibuat menggunakan proses manufaktur dan bahan yang ramah lingkungan. Termasuk bahan suede dan kulit sintetis yang digunakan dengan memanfaatkan bahan daur ulang, sebagai penguat pada sepatu.
"Motif koleksi kolaborasi 2021 dulu lebih deep, sekarang colorful," ucap Fara menjelaskan pilihan warna yang ditawarkan di koleksi terbaru lebih cerah dan warna-warni.
Koleksi Onitsuka Tiger x Doitung Spring Summer 2024 dibanderol mulai dari harga Rp2,2 juta.
Pilihan Editor: 5 Jenis Alas Kaki di Cuaca Panas, Yang Terbuka dan Ringan
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika