CANTIKA.COM, Jakarta - Aktris dan filantropis, Raline Shah bukan hanya punya banyak aktivitas terkait pekerja seni, ia juga menggemari traveling. Bahkan, tidak hanya traveling ia juga suka hiking atau naik gunung. Terbaru, Raline baru saja muncak di Gunung Latimojong, Sulawesi Selatan.
"Bagi aku traveling itu membuka hati, pikiran, dan perspektif-perspektif berbeda tentang hidup, karena travelling bukan hanya menambah wawasan tapi juga memberi kita informasi tentang cara-cara hidup orang lain dengan karakter lain juga dan kita merasa bahwa sebenarnya dunia ini besar," ucap Raline kepada Cantika, Selasa, 11 Juni 2024.
Bagi perempuan kelahiran 4 Maret 1985 ini masih banyak hal besar yang bisa di-improvisasi dan comparing. "Kita bisa belajar kelebihan, kekurangan, dan bersyukur atas kelebihan yang kita miliki," imbuh dia.
Itulah sebabnya, tinimbang jalan-jalan biasa, ia lebih memilih hiking di alam, tepatnya naik gunung. Melalui pendakian, Raline bisa melihat keindahan ekologi yang natural, warna-warnanya sangat indah dan aku selalu kalau pulang dari liburan-liburan seperti itu merasa lebih terinspirasi lagi secara spiritualitas," ucap Raline yang sudah mendaki Gunung Semeru dan Kilimanjaro ini.
"Selain traveling, saya memang suka hiking setiap tahun pasti hiking satu gunung dari umur saya mungkin 13 sampai14 tahun. Kalau Indonesia yang belum seperti Jayawijaya karena ada security issue, Kalimantan juga belum sama Kerinci belum."
Saat diminta memilih lebih suka ke luar atau dalam negeri, Raline mengaku lebih suka ke Indonesia yang sampai sekarang belum semua ia datangi. "Sseperti aku belum pernah ke Raja Ampat, IKN, Pontianak, dan daerah di Kalimantan yang aku belum aku kunjungi. Kalau Sumatra sudah hampir semua. Kebanyakan kalau ke laur negeri untuk pekerjaan, tapi untuk traveling ke Indonesia," papar dia.
Menurut Raline, kesehatan itu kan kekayaan yang paling penting yang benar-benar harus kita dijaga. Nah, kalau tanpa kesehatan itu tidak bisa travelling, kita tidak bisa bekerja, kita tidak bisa menikmati hal-hal yang sebenarnya bisa kita menambah kekayaan hidup kita.
Banyak orang pikir traveling itu masalah duit tapi sebenarnya travelling itu masalah kesehatan, bukan hanya fisik tapi juga mental. Karena kalau mental kita positif dan sehat, traveling itu inspirasinya banyak bukan stres yang coba kita hilangkan tapi sebenarnya sense yang kita percaya pada hal-hal baru untuk kita cerna gitu," pungkasnya.
Pilihan Editor: Cerita Raline Shah Bawa Koleksi Kebaya Pribadi saat Hadir di Festival Film Cannes 2024
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika