Cerita Alexandra Askandar Mendengarkan Musik Setiap Hari, Ini Lagu Pilihannya

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Potret Alexandra Askandar mendengarkan musik di dalam mobil. Foto: Instagram/@xandra_askandar

Potret Alexandra Askandar mendengarkan musik di dalam mobil. Foto: Instagram/@xandra_askandar

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Wakil Direktur Utama Bank Mandiri, Alexandra Askandar mengungkapkan mendengarkan musik salah satu rutinitas hariannya. Biasanya dilakukan dalam perjalanan menuju suatu tempat. Hal itu dia utarakan lewat akun media sosial pada Jumat, 21 Juni 2024 bertepatan dengan Hari Musik Dunia atau World Music Day.

"Setiap hari dalam perjalanan menuju aktivitas, saya sehari-hari pasti ditemani dengan musik-musik yang membangkitkan mood yang baik untuk memulai hari," tulis ibu dua putra itu di Instagram.

Dalam dua foto yang dibagikan, perempuan yang akrab disapa Xandra itu memakai baju bunga-bunga alias floral cerah. Dia duduk di dalam mobil sambil memegang ponsel pintar dan AirPods di telinga kirinya.

Dia juga membocorkan salah satu lagu pilihannya Uptown Funk karya Mark Ronson featuring Bruno Mars.

Me Time dengan Minum Teh 

Lewat akun Instagramnya, Xandra kerap berbagi fakta-fakta tentang dirinya. Salah satu contohnya daam unggahan video Instagram bertajuk Xandra's Corner episode 2, Xandra mengungkapkan lebih suka minum teh ketimbang kopi.

"Saya itu sebenarnya bukan coffee person, tapi saya adalah tea person. Dan teh favorit saya adalah chamomile tea," ujarnya dalam video yang diunggah ke Instagram, 29 Oktober 2023.

Di unggahan lain pada 17 Oktober 2023, Xandra mengatakan momen minum teh termasuk kegiatan menyenangkan untuk dirinya sendiri alias me time.

"Di sela-sela kesibukan bekerja, sebisa mungkin saya mencari waktu untuk me-time sejenak dengan menghabiskan secangkir teh," katanya.

Setelah minum teh, dia mengaku mendapatkan lebih banyak energi dan inspirasi menjalani hari.

Sebagai informasi, Alexandra Askandar meraih gelar sarjana di Universitas Indonesia dan gelar MBA dari Universitas Boston, Amerika Serikat. Dia juga pernah menduduki sejumlah posisi yang cukup penting di Bank Mandiri, yakni sebagai Direktur Hubungan Kelembagaan Senior (2018 - 2019), Executive Vice President Corporate Banking (2016 - 2018), Komisaris PT Mandiri Sekuritas (2011 - 2018).

Pilihan Editor: Alexandra Askandar Ungkap Pentingnya Prioritas dan Batasan dalam Bekerja

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."