CANTIKA.COM, Jakarta - Desainer kebaya, Anne Avantie menandai 38 tahun dia berkarya di industri mode atau fashion dengan mengadakan seminar. Dia mengumumkan acara tersebut melalui akun Instagram resminya.
"Saya Anne Avantie.. hadir dalam Seminar UMKM & Industri Kreatif "Jatuh..,Bangun & Bangkit," bunyi keterangan unggahan Instagram lima hari lalu itu.
"Jatuh bangun 38 tahun Anne Avantie berkarya hingga bangkit kembali menjadi sebuah kisah yang bisa menuntun banyak orang .. menemukan langkah .. untuk melewati hingga menemukan cara untuk bangkit kembali," ucapnya.
Mengusung tema jatuh, bangun, dan bangkit lagi, Anne ingin membagikan secara terbuka pengalaman gagal yang dia alami dan cara dia untuk bangkit lagi.
"Saya tidak bicara seminar marketing sukses, tapi seminar marketing gagal. Karena kegagalan ini bisa dihindari tentunya ketika kita mengerti ini tidak boleh dilakukan gitu loh maksud saya," ucapnya dalam video yang diunggah ke Instagram, Kamis, 22 Agustus 2024.
Video tersebut menunjukkan pertemuan awal Anne Avantie bersama sejumlah pihak terkait di dalam suatu ruangan. Di momen itu, Anne memakai baju hitam, berkonde besar, dan hiasan rambut bunga kamboja yang menjadi ciri khas gayanya.
Seminar tersebut akan diadakan esok hari, Sabtu pagi, 24 Agutus 2024 di Jogja Expo Center, Yogyakarta. Meski jumlah peserta terbatas, seminar ini dihelat tanpa dipungut biaya alias gratis. Tak hanya dari Yogyakarta dan sekitarnya, ada pula peserta seminar dari Batam.
"Terimakasih untuk peserta SEMINAR sampai LUAR Kota JOGJA bahkan ada yang mendaftar dari luar pulau bahkan .. ada peserta yg dari BATAM," ucapnya.
Selain itu, di unggahan tersebut, Anne Avantie juga mengabarkan makan siang peserta disediakan oleh D’KAMBODJA, restoran miliknya.
Pilihan Editor: Dianggap Sosok Inspiratif, Anne Avantie Jadi Figur Pertama Barbie dari Indonesia
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika