36 Teka Teki Gombal Bikin Salting, Bukan Jokes Bapak-Bapak

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Rezki Alvionitasari

google-image
Ilustrasi pasangan tertawa. Unsplash/Matheus Ferrero

Ilustrasi pasangan tertawa. Unsplash/Matheus Ferrero

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Apakah bermain teka teki masih relevan di zaman sekarang? Jawabannya, ya dong! Teka teki adalah permainan kata yang kaya dengan inovasi dan bahan baru.

Teka teki biasanya dipakai sebagai jeda saat bercengkrama antarkawan atau keluarga. Namun, banyak juga teka teki gombal buat pacar tersenyum, dari yang manis hingga kocak.

Sahabat Cantika pernah dengar kan? Atau mungkin pernah mendapat teka teki gombal dari gebetan atau pasangan?

Nah, bagi yang mau mencoba permainan ini bisa menyimak beberapa bahan teka-teki gombal bikin salting ini, tapi bukan jokes bapak-bapak, lho!

Teka teki gombal buat cowok dan cewek ini cocok buat mencairkan suasana kala kehabisan bahan obrolan atau sebelum memulai percakapan serius tentang hubungan cinta.

Teka Teki Gombal Bikin Salting

1. Apa bedanya kamu dengan jarum jam?

Kalau jarum jam muterin angka, kalau kamu muterin pikiran aku terus

2. Awan, awan apa yang bikin senang?

Awanna be with you

3. Apa persamaan kamu dan ujian?

Sama-sama harus diperjuangkan demi masa depan

4. Apa bedanya kamu sama modem?

Modem terkoneksi ke internet, kamu terkoneksi ke hatiku

5. Ikan apa yang bikin baper?

Ikan stop loving you

6. Kucing apa yang romantis?

Kucingta padamu

7. Setan apa yang paling romantis?

Setankai bunga mawar untukmu

8. Kenapa cabe pedes?

Karena kalau manis itu kamu

9. Mobil apa yang bikin bahagia?

Mobilang i love u

10. Kepala apa yang bikin bahagia?

Kepala rumah tangganya kamu

11. Kopi apa yang paling enak?

Kopilih aku jadi pacarmu

12. Panda apa yang bikin seneng?

Pandangin kamu setiap hari

13. Perang, perang apa yang bakal bikin kita berdampingan?

Perangkat alat salat untuk ijab kabul

14. Malam apa yang paling indah?

Malamar kamu kelak

15. Bis apa yang bikin mabuk?

Bis-ikan sayang darimu

16. Apa kepanjangan ngabuburit?

Ngajak kamu buru-buru married

17. Apa bedanya rumus fisika sama kamu?

Kalau rumus fisika susah dihapal, kamu kamu susah dilupain

18. Tahu apa yang bikin bahagia?

Tahu-tahu bentar lagi nikah sama kamu

19. Apa bedanya kamu sama lukisan?

Kalau lukisan makin lama makin antik, kalau kamu makin cantik

20. Apa nasi uduk mana yang paling enak?

Uduk berdua denganmu di pelaminan

21. Minyak apa yang mabuk?

Minyaksikan senyumu setiap hari

22. Ayam yang bikin kangen?

Ayam miss you

23. Apa bedanya kamu sama garuda?

Garuda di dadaku, kalau kamu di hatiku

24. Kipas apa yang ditunggu-tunggu cewek?

Kipastian untuk dilamar

25. Semen apa yang bikin bahagia?

Semenjak aku memutuskan untuk mencintaimu

26. Salep apa yang bikin luka tambah parah?

Salepas kau pergi, ku masih berharap kau kembali

27. Kucing apa yang paling indah?

Kucingta kau selamanya

28. Kuda apa yang bikin senang?

Kudapatkan hatimu untukku

29. Micin apa yang manis?

Micintamu

30. Bau apa yang bikin kangen?

Bau amis, amis you so much

31. Kamu tahu enggak, kenapa aku mau bilang terima kasih? 

Biar kita sama-sama terus

32. Kamu tahu enggak persamaan kamu, sama matahari? 

Sama-sama bikin meleleh

33. Coba sebutkan tiga hal yang enggak bisa dihitung di dunia ini? 

Pasir di pantai, bintang di langit, dan cinta aku buat kamu

34. Apa persamaan kita dengan sepatu? 

Sama-sama dibuat untuk sepasang

35. Unta, unta apa yang ingin kuberikan untukmu? 

Untaian kata cinta setiap hari

36. Kamu tahu enggak pel apa yang selalu kutunggu? 

Pelaminan kita.

Nah, Sahabat Cantika, itu dia 36 teka-teki gombal buat pacar tersenyum dan salting. Semoga jadi pencair suasana, ya!

Pilihan Editor: 10 Cara PDKT Lewat Chat ke Cowok Atau Cewek, Anti Ghosting

BERBAGAI SUMBER 

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."