CANTIKA.COM, Jakarta - Karya penyanyi Sabrina Carpenter kembali meraih pencapaian baru. Album terbarunya Short n' Sweet berhasil menduduki posisi puncak alias nomor 1 di Billboard. Album studio keenam Carpenter itu diketahui dirilis pada Agustus 2024.
Sebelumnya, album tersebut masuk Billboard 200, menghasilkan setara dengan 362.000 unit album dan mengalahkan rilis resmi pertama Travis Scott dari mixtape 2014 yang berjudul Days Before Rodeo.
Short n 'Sweet adalah debut terbesar ketiga tahun 2024 secara keseluruhan, dengan Cowboy Carter karya Beyoncé (407.000 unit) dan di posisi puncak album Taylor Swift yang berjudul The Tortured Poets Department (2,61 juta unit), menurut Variety.
Tentang Album Short n' Sweet
Album ini dirilis pada 23 Agustus 2024. Album ini terdiri dari 12 lagu, di antaranya "Dumb & Poetic", "Lie to Girls", "Espresso (Instrumental)", "Short n' Sweet", "Please Please Please", "Nonsense (Deluxe Edition)", "Magic in the Air", "Summer Vibes", "Sweet Kiss", "Midnight Dreams", "Dancing Alone", dan "Forever Young".
Tahun ini, Sabrina Carpenter telah mendominasi tangga lagu dengan lagu "Espresso" dan "Please Please Please". Kedua lagu ini masuk dalam daftar lagu terpopuler, dengan ‘Please Please Please’ debut di posisi nomor 2 dan ‘Espresso’ di posisi nomor 3 di tangga lagu Billboard Hot 100.
Melansir dari Billboard, prestasi ini menjadikan Sabrina Carpenter sebagai artis solo pertama dalam sejarah 66 tahun tangga lagu tersebut yang berhasil menempatkan dua lagu di tiga besar secara bersamaan.
Pilihan Editor: Lagu Espresso Viral di Media Sosial, Sabrina Carpenter: Ternyata Orang Paham Selera Humor Saya
PEOPLE
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika