Cara Menghapus Makeup yang Tepat: Ada 4 Langkah, yang Pertama Cuci Tangan

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
Ilustrasi membersihkan make up. Shutterstock

Ilustrasi membersihkan make up. Shutterstock

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Kita sudah sering mendengar membersihkan riasan atau makeup adalah salah satu kunci menjaga kesehatan kulit. Namun beberapa di antara kita kerap tergoda melewatkan menghapus makeup karena berbagai alasan seperti kelelahan, lupa ataupun malas. Jika Anda termasuk di barisan tersebut, segera hijrah.

Sebab rutinitas menghapus makeup adalah langkah pembaruan kulit dan mencegah pori-pori tersumbat yang mengarah pada pembentukan jerawat dan komedo.

Tak cuma itu, makeup dapat menjebak kotoran, puing-puing, dan polutan lingkungan di kulit. Seiring waktu, hal ini dapat menyebabkan kemacetan, kerusakan permukaan kulit, penuaan dini, dan kekeringan jika tidak dihilangkan dengan benar.

Dan, tentu saja, sisa makeup di kulit mencegah penyerapan produk perawatan kulit malam. Singkatnya, jika Anda tidak benar-benar menghapus makeup, maka masalah kulit mengintai.

Cara Menghapus Makeup 

Langkah Pertama: Cuci Tangan

Mencuci tangan dengan air adalah langkah pertama dan utama dalam menghapus makeup. Hal itu juga berlaku ketika Anda menyentuh wajah. Sebab jika dilewatkan, Anda akan memindahkan kotoran dan bakteri dari tangan ke wajah Anda.

Langkah Kedua: Hapus Makeup

Untuk menghapus makeup, ada dua opsi produk pembersih makeup yang disetujui oleh ahli, yakni pembersih berbasis minyak (atau balsem pembersih) atau micellar water. Kedua pilihan itu cukup efektif untuk menghilangkan riasan dan lembut di kulit.

Micellar water seringkali merupakan pilihan yang lebih baik bagi mereka yang memiliki kulit rentan jerawat atau sensitif, sementara pembersih berbasis minyak lebih baik dalam menghilangkan makeup tebal.

Cara menggunakan micellar water

Bagi mereka yang menggunakan micellar water, pakai kapas atau kain yang dapat digunakan kembali dengan produk sebelum dengan menyeka makeup dengan lembut. Pastikan untuk sepenuhnya menghapus semua riasan, termasuk di garis rambut, kelopak mata, dan rahang. Tidak perlu dibilas.

Cara menggunakan balsem minyak

Jika Anda memilih pembersih berbasis minyak, oleskan beberapa pompa (atau sendok) ke wajah kering dan pijat dengan lembut produk di seluruh wajah dan mata. Diamkan selama satu menit untuk melarutkan riasan sehingga ketika Anda membilas, air mengaktifkan emulsi minyak dan membilas riasan dan kotoran dari wajah.

Langkah Ketiga: Hapus Riasan Mata dan Bibir

Anda mungkin memerlukan pembersihan khusus untuk makeup mata dan bibir. Untuk maskara atau eyeliner tahan air, penata rias Daneil Martin menyarankan menggunakan beberapa minyak pembersih atau micellar water dengan kapas. Tahan kapas dengan lembut sekitar 15 hingga 20 detik, lalu seka dengan lembut

Langkah Keempat: Cuci Wajah

Setelah makeup sebagian besar dihilangkan, kemungkinan akan ada sedikit sisa pada kulit, tidak peduli seberapa rajinnya Anda. Maka dari itu, pentingnya pembersihan ganda atau double cleansing. Cuci wajah dengan pembersih wajah lembut. Pijat wajah dengan gerakan melingkar selama sekitar 60 detik sebelum dibilas secara menyeluruh dengan air hangat. Jangan lupa memakai pelembap untuk menghidrasi kulit wajah.

Itulah sederet cara menghapus makeup dari dokter kulit dan penata rias profesional. 

Pilihan Editor: Seberapa Sering Harus Membersihkan Kuas Makeup?

BYRDIE

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."