CANTIKA.COM, Jakarta - Selebritis, Paula Verhoeven beberapa kali mengunggah potret manis bersama sahabat-sahabatnya di Instagram. Dalam foto tersebut, ia tampil anggun dengan hijab yang semakin menonjolkan aura positif.
Tampilan barunya dengan hijab berhasil memukau warganet, yang membanjiri kolom komentar dengan pujian. Mereka mengagumi gaya hijabnya yang modis sekaligus potret hangat yang ia bagikan bersama sahabatnya.
Baca Juga:
Di dalam foto, Paula terlihat bersama sahabat-sahabatnya di grup arisan atau mereka menyebutnya geng cendol, seperti Shirreen Sungkar, Zaskia Sungkar, Tya Ariestya, dan Ashanty. Gaya penampilannya pun sangat kekinian namun tetap modest.
Bersama Shireen Sungkar
Seperti saat berfoto di mal bersama Shirreen. Ia mengenakan gamis abaya berwarna biru keabuan, dipadukan dengan inner dan celana hitam.
Bersama Ashanty dan Tya Ariestya
Dalam potret yang diunggah di akun Ashanty, Paula juga terlihat mengenakan hijab bersama Tya Ariestya. Dengan caption yang menggugah selera, “Ngeteh sore. Kl udh ketemu bawaannya makan.. makan dan makannnnn” disertai emoji mata hati.
Dari caption yang Ashanty tulis, mengungkapkan kebiasaannya untuk "ngeteh sore" dan menyiratkan bahwa saat bertemu dengan mereka, selalu ingin makan bersama, bahkan sampai berlebihan. Unggahan tersebut terlihat hangat kumpul bersama para sahabatnya.
Bersama Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar
Tak hanya itu, Paula juga mengunggah momen kebersamaannya dengan Zaskia dan Shireen Sungkar, adik-kakak dari keluarga Sungkar. Dalam potret tersebut, mereka bertiga berada di rumah makan Padang, saat syuting untuk program TV "Sahabat Cantik" di TransTV.
Meskipun ketiganya sudah menjadi ibu, penampilan mereka tetap segar dan awet muda, layaknya anak remaja. Gaya fashion hijab yang mereka pilih terlihat modest dan elegan, namun tetap simpel untuk pergi ke berbagai tempat.
Senyum bahagia yang terpancar dari bibirnya saat ia membagikan momen bersama para sahabatnya, terlihat begitu lepas dari wajahnya. Paula Verhoeven bersama sahabat-sahabatnya bukan sekadar foto gimmick, tetapi ia benar-benar mencerminkan kehangatan dan kekuatan persahabatan yang mereka jalin.
Perubahan konsisten Paula dalam mengenakan hijab dimulai pada bulan Februari tahun ini. Hal ini terlihat dari postingan di akun pribadinya setelah ia menyelesaikan ibadah umrah pada tahun 2023. Seiring waktu, Paula berhasil menjadikan hijab bagian dari penampilannya sehari-hari hingga kini.
Pilihan Editor: Gaya Modest Fashion dan Hijab Paula Verhoeven, dari Long Outer hingga Jaket Denim
ZHAHIRA REKA FIRDANIA | INSTAGRAM
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika