Apa itu Omakase? Ini Arti dan Harganya dari yang Murah hingga Termahal

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Rezki Alvionitasari

google-image
Kiwami Omakase yang terdasftar sebagai sushi termahal di dunia menurut Guinness World Records (Guinness World Records)

Kiwami Omakase yang terdasftar sebagai sushi termahal di dunia menurut Guinness World Records (Guinness World Records)

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Pecinta makanan Jepang tentu mengenal omakase, konsep makan ini sering diterapkan di restoran sushi. Gaya makan ini berbeda dari kebanyakan restoran karena tamu tak tahu hidangan dari koki saat dia duduk di bar sushi.

Lantas, apa itu omakase dan berapa harganya? Berikut ini arti dan harganya dari termurah hingga termahal.

Omakase Adalah

Omakase berasal dari Bahasa Jepang, 'omakase shimasu' berarti 'saya percaya padamu'. Jadi pelanggan cukup percaya saja pada koki untuk memuaskan seleranya.

Tamu menyerahkan sepenuhnya menu kepada koki untuk membuat hidangan musiman, elegan, artistik, dan menggunakan bahan-bahan terbaik yang tersedia. 

Dalam cara makannya, tidak ada menu untuk tamu meskipun varian sushi sangat banyak, belum lagi makanan Jepang lainnya termasuk. Setiap hidangan adalah kejutan. Koki mengikuti arus, mengukur pelanggannya sambil bekerja secara real-time untuk menyajikan kelezatan satu demi satu.

Para koki pun menikmati konsep ini karena bisa menyajikan ikan dan bahan-bahan lain yang mereka miliki, tanpa mengecewakan pelanggan jika tidak tersedia. 

Selama persiapan memasak, koki berinteraksi dengan para tamu dan membaca reaksi mereka, dengan fokus pada kebutuhan dan selera mereka untuk menciptakan pengalaman yang menyenangkan. 

Orang yang memilih hidangan ini harus siap melewati makan yang panjang dan santai. Di Jepang, pengalaman ini juga tersedia untuk makan siang, anggur, koktail, gaya rambut, bahkan pakaian dan liburan.

Harga Omakase

Gaya makan ini diperuntukkan bagi para penikmat sushi yang mencari pengalaman baru mencicipi hidangan seukuran gigitan ini bersama dengan beberapa makanan khas Jepang lainnya. 

Konsep ini juga cocok untuk para pemula, yang belum mengetahui jenis-jenis sushi dan komposisinya. Semuanya dipercayakan kepada koki.

Omakase memiliki harga yang bervariasi. Biasanya, tamu diberikan tagihan di akhir makan, yang mungkin lebih mahal, kecuali tamu dan koki sudah memiliki kesepakatan tentang batas harga menu omakase. 

Dari beberapa restoran omakase di Jakarta, harga makan konsep ini sekitar Rp 200 ribu per orang hingga jutaan.

Ilustrasi koki memasak omakase. Foto: Freepik.

Rekomendasi Omakase Jakarta

Mau mencoba kuliner Jepang dengan pengalaman omakase? Restoran yang menyajikan omakase sushi juga mulai banyak ditemukan di Jakarta, umumnya premium. 

Di antara yang populer adalah Sushi Hiro, Senju Omakase, Tatemukai Signature, Senshu Restaurant, Kokuu Japanese, OKU Japanese Restaurant, dan Sushi Masa. Berikut 5 di antaranya:

1. Senju Omakase

Set yang dijual Senju Omakase dapat dinikmati di bawah Rp 2 juta per orang. Restoran ini berlokasi di Plaza Indonesia Lantai 3, buka setiap pukul 11.00 sampai 22.00 WIB.

Dihargai mulai Rp 200 ribu per orang, mereka menyediakan empat jenis omakase. Keempat set tersebut antara lain, Kaiseki Lunch Omakase, Muromachi Omakase, Higashiyama Omakase, dan Kamakura Omakase. Selain itu, ada menu foie grass yang jarang ada di restoran Jepang lain.

2. Tatemukai Signature

Memadukan gaya Jepang dan Indonesia, Tatemukai Signature juga menyediakan omakase yang terjangkau. Letaknya di kawasan Senopati dan Grand Indonesia, pelanggan bisa menikmati sajian spesial mulai dari Rp 250 ribu per orang.

Dengan racikan tangan chef berpengalaman, restoran ini punya layanan omakase yang terdiri dari 11 courses mulai dari hidangan pembuka, makanan utama, dan penutup.

3. Kokuu Japanese

Mengusung konsep elegan dan unik, Kokuu Japanese menampilkan interior dengan pencahayaan temaram dan musik jazz yang asyik. Restoran ini terletak di Jalan Tulodong Bawah No.D1, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Kokuu Japanese hanya buka pada malam hari dan cuma punya 2 sesi makan. Setiap sesi, tamu dibatasi hingga 19 orang saja agar menciptakan suasana yang lebih intim.

4. 71st Omakase

Bukan sekadar makan, 71st Omakase menawarkan pengalaman yang unik dengan mengusung tema-tema tertentu. Tak jauh dari Jakarta, restoran yang mematok harga mulai dari Rp 250 ribu per orang ini buka di Jl. Gelagah No 35, Pisangan, Ciputat Timur, Tangerang Selatan.

Pada 2020 lalu, 71st Omakase mengusung konsep luar angkasa yang membuat hidangan disajikan di meja dengan penerangan proyektor bergambar luar angkasa.

Restoran ini juga membatasi tamunya dan hanya buka pada makan siang dan makan malam. Dua sesi makan siang dilakukan setiap pukul 12.00 dan 14.00. Sedangkan makan malam terdiri dari pukul 17.30, 19.30, dan 21.30.

5. Zutto

Restoran Jepang yang berlokasi di kawasan PIK itu menyediakan layanan privat omakase atau omakase home service oleh chef asal Jepang, seperti yang dipesan oleh Kaesang Pangarep untuk Erina Gudono di rumah sakit usai melahirkan.

“Nikmati jamuan makan malam tak terlupakan lewat privat omakase di Zutto omakase. Chef Maruyama Rei akan menyajikan hidangan spesial yang bahannya diterbangkan langsung dari Jepang,” tulis Instagram Zutto.

Adapun harga paket omakase di Zutto antara Rp 2 juta hingga Rp 13 juta. Harga ini di luar biaya layanan privat datang ke tempat klien seperti Erina dan Kaesang. Untuk harga paket Rp 2 jutaan, menu yang disajikan sebanyak 14-15 courses. Sementara untuk paket termahal, yakni Rp 13 juta, menunya lebih dari 16 courses.

Chef Rei Maruyama sendiri merupakan koki yang relatif baru di Zutto. Namun, ia sudah memiliki 12 tahun pengalaman di dunia kuliner Jepang. Chef Maruyama pernah bekerja di restoran ternama di Ginza dan restoran Michelin Star.

"Ia menawarkan perpaduan unik antara sushi Edomae tradisional dan kreativitas modern. Nikmati masakan Jepang yang luar biasa dalam kualitas terbaiknya, tepat di konter koki," tulis akun Zutto.

Di Zutto, hidangan omakase yang mereka tawarkan ada yang memakai abalone, scallop, serta daging sapi premium.

Nah, Sahabat Cantika, itu dia arti omakase dan harganya dari yang murah hingga termahal. Tertarik mencobanya, Sahabat Cantika?

Pilihan Editor: Kencan Romantis ala Victoria Beckham dan David Beckham, Makan di Restoran Sushi

MILA NOVITA | TRAVEL AND LEISURE | MICHELIN GUIDE | INSTAGRAM

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."