CANTIKA.COM, Jakarta - Media sosial bisa berdampak di setiap sendi kehidupan termasuk hubungan asmara. Media sosial bisa membuat kamu dan pasangan terhubung saat terpisah jarak, tapi bisa membuat kalian berdua teralihkan saat berselancar di jagat maya. Untuk kita ketahui bersama, berikut dampak positif dan negatif
Dampak Positif Media Sosial Terhadap Hubungan Asmara
1. Wadah untuk terkoneksi
Media sosial bisa membantu meningkatkan koneksi dengan membahas hal-hal seru dan positif yang sedang viral.
Media sosial juga salah satu cara untuk terhubung dengan pasangan yang berjarak bermil-mil. Di media sosial, kalian berdua dapat berbagi pengalaman secara virtual dan terhubung.
Media sosial juga memberi konten tak terbatas yang mungkin selaras dengan kalian berdua.
2. Berbagi momen
Salah satu dampak positif lain di media sosial adalah bisa membuat kamu atau pasangan merasa aman dalam hubungan. Ketika kamu maupun pasangan membagikan foto atau video untuk mengabadikan perjalanan cinta, itu bisa berarti mengumumkan status hubungan asmara.
Dampak Negatif Media Sosial Terhadap Hubungan Asmara
1. Privasi agak terbuka
Media sosial bisa menyerang ranah privasi. Sejumlah orang bisa menguntit profil, menyalahgunakan profil, dan membuat akun palsu. Ragam komentar orang lain terhadap unggahan foto atau pesan cinta kalian berdua juga bisa memengaruhi perjalanan suatu hubungan.
2. Kecemburuan dan rasa tidak aman
Media sosial dapat membuat sejumlah pengguna cemburu dan tidak aman. Mereka merasa tidak aman tentang diri sendiri dengan melihat profil orang lain dan cemburu pada orang lain. Hal ini dapat memengaruhi hubungan karena kamu mungkin berpikir tidak cukup baik atau mungkin cemburu pada mantan atau sekelompok teman pasangan kamu.
Pilihan Editor: Love Bombing jadi Tren di Media Sosial, Pahami Tanda Bahayanya
TIMES OF INDIA
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika