Gaya Selvi Ananda di Pesta Ulang Tahun Putrinya, Pakai Rok Floral

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Silvy Riana Putri

google-image
(kedua dari kanan) Penampilan Selvi Ananda di pesta ulang tahun kelimat La Lembah Manah, anak kedua dia dan Gibran Rakabuming Raka. Foto: Instagram

(kedua dari kanan) Penampilan Selvi Ananda di pesta ulang tahun kelimat La Lembah Manah, anak kedua dia dan Gibran Rakabuming Raka. Foto: Instagram

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Anak kedua Wakil Presiden Indonesia Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda, La Lembah Manah berulang tahun kelima pada 15 November 2024. Menandai hari istimewa sang putri, anak menantu Presiden ketujuh Indonesia Joko Widodo itu menghelat pesta di luar ruangan di kawasan Jakarta Selatan. Dari unggahan Instagram perencana pesta Little Thoughts Planner, tampak tema pesta Hello Kitty dan dekorasi serba pink.

Tampak backdrop dihiasi dengan nama Lembah berwarna pink keemasan dan sejumlah karakter Hello Kitty memakai gaun pink. Tak cuma dekorasi, kue ulang tahun terlihat tiga tingkat dengan banyak karakter Hello Kitty berwarna pink.

Dari segi penampilan, ibu dan putri itu tampil kompak berbusana pink. Lembah tampil manis dalam balutan gaun tile berdetail ruffle bertingkat dan gambar kepala Hello Kitty di bagian dada serta aksen pita pink di pundak. Dia juga memakai kalung mutiara serasi dengan gelangnya. Adik Jan Ethes itu juga memakai sepatu balerina warna hitam.

Adapun Selvi bergaya feminin simpel memakai kemeja warna pink dan rok panjang potongan lurus. Rok berwarna broken white itu dihiasi corak bunga atau floral. Untuk alas kaki, kakak ipar Erina Gudono itu memakai sepatu datar kulit.

Sementara itu, Gibran tampil santai dengan kemeja broken white dan celana kargo krem. Kakak Kaesang Pangarep itu juga terlihat memakai sneakers hitam putih. Jan Ethes mengenakan kemeja putih dipasangkan celana cargo coklat. 

Pesta tersebut juga tampak dihadiri teman-teman La Lembah Manah. Mereka tampak bersuka cita menikmati rangkaian acara yang seru di lapangan berumput hijau dan beratapkan langit.

Arti Nama La Lembah Manah

La Lembah Manah lahir di RS PKU Muhammadiyah, Solo, Jawa Tengah, pada Jumat sore, 15 November 2019. Menurut Gibran kala itu, arti nama La Lembah Manah adalah rendah hati. Kata La di bagian depan, menurut Gibran, memiliki makna khusus.

"Itu singkatan," kata Gibran dikutip dari Tempo, 2019. Dia menjelaskan kata La memiliki beberapa kepanjangan sekaligus, yaitu Lembut Anakku, Luwes Anakku atau Loma (dermawan) Anakku.

Sebagai informasi, Selvi Ananda dan Gibran Rakabuming Raka menikah pada 11 Juni 2015. Keduanya telah dikaruniai sepasang anak, Jan Ethes Srinarendra (8 tahun) dan La Lembah Manah  (5 tahun).

Pilihan Editor: Potret Anggun Selvi Ananda dalam Ragam Kebaya, dari Encim hingga Kutubaru

INSTAGRAM

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."