CANTIKA.COM, Jakarta - Indonesian Music Awards 2024 telah dihelat pada awal pekan ini, Senin 25 November 2024. Sebanyak 16 juara dari berbagai kategori terpilih berdasarkan hasil voting dari 4 juta penggemar musik di seluruh Indonesia. Dan, Tiara Andini salah satu sang juara Indonesian Music Awards tahun ini.
Dia memenangkan kategori Song of The Year berkat lagu 'Kupu-kupu'. Lagu yang dirilis pada 19 April 2024 silam. Lagu tersebut itu juga menang di kategori Songwriter of the Year untuk Laleilmalino atau Anindyo Baskoro, Arya Aditya Ramadhya, Ilman Ibrahim Isa.
"Happy Anniversary Mootiara ku. Berkat effort kalian, aku bisa dapetin 2 penghargaan ini, yaitu Song of The Year, Song Writer of The Year - @laleilmanino (kupu-kupu). Penuh tawa dan air mata bahagia! @mootiara_official. Terima kasih @langitmusik. Terima kasih Mootiara, enggak ada kata-kata buat diucapin, yuk ketemu tanggal 28! Enggak sabar buat merayakannya," tulis Tiara Andini di Instagram.
Aris Sudewo berharap IMA 2024 dapat menjadi inspirasi bagi para musisi untuk terus berkarya, menciptakan musik berkualitas, dan semakin memperkaya industri musik Tanah Air.
Daftar Pemenang Indonesian Music Awards 2024
Sebanyak 16 kategori telah diumumkan pada malam puncak IMA 2024. Berikut adalah daftar lengkap pemenangnya:
1. Song of The Year: Kupu-Kupu - Tiara Andini
2. Collaboration of the Year: Bukan Karena Tak Cinta - Lesti Kejora dan Judika
3. Breakthrough Artist of the Year: Salma Salsabil
4. Nada Sambung Pribadi of the Year: Setia - Dikta Wicaksono
5. Male Singer of the Year: Baale
6. Female Singer of the Year: Salma Salsabil
7. Duo/Group/Band of the Year: For Revenge
8. Alternative Song of the Year: Jangan Pernah Berubah - Coldiac
9. Throwback Hits of the Year: Cinderella - Radja
10. Social Media Artist of the Year: Lesti Kejora
11. Songwriter of the Year: Kupu-Kupu - Anindyo Baskoro, Arya Aditya Ramadhya, Ilman Ibrahim Isa
12. Album of the Year: Sialnya, Hidup Harus Tetap Berjalan - Bernadya
13. Dangdut/Pop Lokal of the Year: Insan Biasa - Lesti Kejora
14. Nada Sambung Pribadi Group/Duo of the Year: Cintaku Untukmu - Dewa Budjana feat. Fadly dan Putri Ariani
15. Langitku Artist of the Year: Intisore
16. Lifetime Achievement: Rhoma Irama
Pilihan Editor: Tuai Pujian, Intip Gaya Fashion Hijab Tiara Andini di Pembukaan PON 2024
MARVELA
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika