10 Buah yang Mengandung Vitamin A, Baik untuk Kesehatan Kulit dan Mata

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Rezki Alvionitasari

google-image
Muskmelon Jepang yang ditanam di perkebunan Mono di Putrajaya, Malaysia, 8 April 2021. Tiga petani Malaysia telah menyempurnakan ramuan nutrisi dan perawatan yang tepat untuk berhasil menumbuhkan muskmelon Jepang, salah satu buah termahal di dunia. REUTERS/Lim Huey Teng

Muskmelon Jepang yang ditanam di perkebunan Mono di Putrajaya, Malaysia, 8 April 2021. Tiga petani Malaysia telah menyempurnakan ramuan nutrisi dan perawatan yang tepat untuk berhasil menumbuhkan muskmelon Jepang, salah satu buah termahal di dunia. REUTERS/Lim Huey Teng

IKLAN

CANTIKA.COM, Jakarta - Vitamin A penting untuk sistem kekebalan tubuh, kesehatan mata, dan kulit. Vitamin A bisa didapat dari buah-buahan dan sayur-sayuran, seperti tomat, wortel, brokoli, dan masih banyak lagi.

Dikutip dari Antara, vitamin A bermanfaat memperkuat sistem imun tubuh, terutama menjaga kesehatan sel-sel yang melapisi saluran pernapasan dan organ tubuh lainnya.

Meskipun banyak ditemukan dalam sayuran, beberapa buah juga mengandung vitamin A yang cukup tinggi. Berikut daftar buah yang mengandung vitamin A:

1. Mangga

Dikutip dari Healthline, mangga adalah buah tropis yang kaya akan vitamin A. Mangga (165 gram) mengandung 89 mikrogram RAE (Retinol Activity Equivalent), yang memenuhi sekitar 10 persen dari kebutuhan vitamin A harian. Mangga juga mengandung vitamin C, yang keduanya bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

2. Melon

Melon (jenis cantaloupe) sumber vitamin A. Melon (160 gram) mengandung 270 mikrogram RAE atau sekitar 30 persen dari asupan harian yang disarankan. Kandungan airnya yang tinggi membuat melon menjadi buah yang menyegarkan tubuh.

3. Jeruk Bali (Grapefruit)

Jeruk Bali merupakan buah yang mengandung vitamin A meskipun dalam jumlah yang lebih rendah. Setengah buah jeruk bali (sekitar 154 gram) mengandung 89 mikrogram RAE atau sekitar 10 persen dari kebutuhan harian vitamin A. Jeruk Bali juga kaya akan vitamin C yang terkenal untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan melawan flu serta infeksi saluran pernapasan.

4. Semangka

Semangka mengandung vitamin A yang bermanfaat bagi tubuh. Semangka (sekitar 155 gram) mengandung 43 mikrogram RAE, atau sekitar 5 persen dari kebutuhan harian vitamin A.

5. Pepaya

Pepaya (sekitar 165 gram) mengandung 78 mikrogram RAE atau sekitar 9 persen dari kebutuhan harian vitamin A. Pepaya juga mengandung enzim papain yang dapat membantu proses pencernaan dan meningkatkan kesehatan sistem kekebalan tubuh.

6. Aprikot

Aprikot adalah buah kecil yang mengandung vitamin A. Dua aprikot (sekitar 70 gram) mengandung 67 mikrogram RAE, yang memenuhi sekitar 7 persenn dari asupan harian vitamin A. Buah ini dikonsumsi langsung atau ditambahkan ke dalam salad untuk memberikan rasa manis alami yang menyehatkan.

7. Jeruk Siam

Jeruk siam mengandung sedikit vitamin A. Satu buah jeruk siam (sekitar 109 gram) mengandung 37 mikrogram RAE, atau sekitar 4 persen dari kebutuhan harian vitamin A. Jeruk siam juga kaya akan vitamin C yang membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh dan mencegah infeksi.

8. Nektarin

Nektarin buah yang mirip dengan persik ini mengandung vitamin A. Satu buah nektarin (sekitar 140 gram) mengandung 29 mikrogram RAE, yang memenuhi sekitar 3 persen dari kebutuhan vitamin A harian. 

9. Jambu Biji

Jambu biji merupakan buah tropis yang mengandung vitamin A dan C. Dua buah jambu biji (sekitar 110 gram) mengandung 34 mikrogram RAE, atau sekitar 4 persen dari kebutuhan vitamin A harian. 

10. Markisa

Buah markisa mengandung vitamin A dengan kadar yang rendah dibandingkan dengan buah lainnya. Dua buah markisa (sekitar 36 gram) mengandung 23 mikrogram RAE, atau sekitar 3 persen dari kebutuhan vitamin A harian.

Pilihan Editor: Dear Bumil, Ketahui Pentingnya Konsumsi Vitamin D selama Kehamilan

MYESHA FATINA RACHMAN | ANTARA | HEALTHLINE

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."