CANTIKA.COM, Jakarta - Kedekatan Nikita Mirzani dengan Matthew Gilbert menyedot perhatian publik. Mereka beberapa kali mengunggah kebersamaan di media sosial.
Pria 24 tahun itu mengungkapkan sudah menjalin hubungan asmara dengan Nikita Mirzani. Sebelum berpacaran dengan Matthew, Nikita sempat beberapa kali menjalani hubungan kasih hingga pernikahan dengan pria.
Sahabat Cantika ingin tahu siapa saja mantan Nikita yang akrab disapa Nyai atau Nikmir ini? Berikut para mantan pacar Nikita Mirzani sebelum melabuhkan hatinya pada Matthew Gilbert.
1. Aizawa Nasseru Asry
Nikita awalnya menutup rapat identitas dari suami pertama yang dinikahinya pada 2006. Dari pernikahan mereka, terlahir Laura Meizani Nasseru Asry alias Lolly, anak sulung Nikmir.
Namun pada 2024, saat ibu dan anak ini berseteru, Nikita mengungkapkan nama ayah kandung Lolly. Aizawa adalah warga negara Indonesia keturunan Jepang.
Dia diketahui berasal dari keluarga berada. Pertemuannya dengan Nikita dimulai saat mereka adu permainan balap mobil.
Mereka pun menikah setelah semakin dekat. Namun, pernikahan mereka hanya berlangsung sekitar satu tahun, setelah Lolly lahir disebabkan kebiasaan Aizawa yang mengonsumsi narkotika.
2. Kiki The Potters
Kiki The Potters. Foto: IG KIki The Potters.
Frans Rizki Aditya atau dikenal sebagai Kiki The Potters adalah pendiri dan vokalis grup band The Potters. Keduanya menjalin asmara pada 2010 lalu.
Namun, hubungan mereka kandas karena pertengkaran fisik yang berujung dengan saling lapor ke pihak berwajib. Perseteruan mantan kekasih ini pun sempat kembali memanas pada 2018 lalu setelah Kiki mengunggah video Niki disertai caption menyindir.
3. Sajad Ukra
Pria asal Selandia Baru, Sajad Ukra, adalah mantan suami Nikita Mirzani. Keduanya menikah pada 11 Oktober 2013 setelah berpacaran cukup singkat.
Namun, pernikahan kedua Niki ini juga cuma bertahan selama 2 tahun. Pada Februari 2015, mereka resmi bercerai. Selama pernikahan, mereka dikaruniai anak laki-laki bernama Azka Raqila Ukra.
Usai bercerai, keduanya terlibat pertengkaran sengit karena Nikita disebut-sebut menghalangi Sajad untuk menemui buah hati mereka. Merasa tak terima tudingan itu, Niki melaporkan balik mantan suaminya dengan dalih telah menelantarkan anaknya.
4. Samuel Rizal
Aktor Samuel Rizal berpose usai jumpa pers peluncuran poster dan teaser trailer film Sosok Ketiga di Jakarta, Kamis 13 April 2023. Film bergenre horor yang diangkat dari kisah nyata tersebut akan ditayangkan pada pertengahan tahun 2023. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Sahabat Cantika mungkin kenal dengan aktor satu ini. Wajah Samuel Rizal dulunya akrab di layar kaca hingga bioskop lewat film Eiffel I’m in Love.
Setelah cerai dari Sajad Ukra, Nikita dikabarkan berpacaran dengan Samuel Rizal. Hubungan mereka terendus publik sejak akhir tahun 2015, namun keduanya mengumumkan hubungannya ke publik pada Februari 2016. Hubungan mereka hanya bertahan selama 6 bulan.
5. Paulo
Nikita tidak kapok membina hubungan asmara dengan bule. Pada April 2017, pemain film Nenek Gayung ini menjalin kasih dengan pria asal Italia bernama Paulo.
Nikita juga sempat mengunjungi Paulo di Italia dan memamerkan kemesraan mereka. Namun, kisah cinta mereka hanya bertahan dalam hitungan bulan. Keduanya berpisah lantaran sama-sama tidak kuat menjalani hubungan jarak jauh.
6. Dipo Latief
Nikita Mirzani menikah untuk ketiga kalinya dengan Dipo Latief. Mereka menikah siri pada 18 Februari 2018. Kali ini, rumah tangga Niki hanya bertahan 5 bulan. Nikita menggugat cerai Dipo pada Juli 2018.
Penyebabnya mulai dari tidak mendapat restu hingga perselingkuhan. Perceraian ini lagi-lagi menuai drama hingga saling sindir di media sosial. Dari pernikahan ini, Niki juga memiliki anak dari Dipo.
7. Bets
Setelah berpisah dengan Dipo Latief, Nikita cepat move on. Dia menggandeng Bets, pria bule asal Prancis. Nikita pun kerap membagikan momen mesranya dengan sang kekasih di Instagram. Namun, lagi-lagi hubungan mereka kandas di tengah jalan.
8. John Hopkins
Nikita Mirzani bersama pacar barunya, mantan pembalap MotoGP, John Hopkins. Foto: Instagram Nikita Mirzani.
Nikita juga pernah menjalin hubungan dengan mantan pembalap MotoGP asal Amerika Serikat, John Hopkins. Mereka mulai menunjukkan kedekatan sejak MotoGP Mandalika di Indonesia pada Maret 2021.
Hubungan mereka tampak serius, hal itu terlihat ketika John liburan bersama Nikita dan anak-anaknya di Bali. Namun, jalinan cinta Nikita dengan sang pembalap tak berlanjut ke pelaminan.
9. Antonio Dedola
Antonio Dedola dan Nikita Mirzani. Instagram
Pria asal Jerman itu merupakan mantan suami Nikita Mirzani yang terakhir atau keempat. Nikita mengaku sudah menikah siri dengan Antonio pada 22 Januari 2023. Pernikahan mereka digelar secara sederhana atas permintaan sang suami setelah dia memeluk agama Islam.
Di usia pernikahannya yang masih seumur jagung, rumah tangga Antonio Dedola dan Nikita Mirzani harus terusik. Hal ini terjadi usai muncul kabar jika suaminya pergi membawa kabur tas kesayangan ibu tiga anak itu.
Namun, melalui akun Instagram pribadinya, Antonio membantah telah membawa lari barang-barang dari rumah sang istri. Dia juga mengaku sudah menceraikan Nikita melalui pesan singkat WhatsApp.
Perseteruan mereka belum berakhir karena saat Niki bertengkar dengan Lolly, anaknya, putrinya itu justru lebih memilih bersandar dengan Antonio. Hal ini membuat Niki geram karena Lolly lebih memilih ayah tirinya.
10. Rizky Irmansyah
Mantan kekasih Nikita Mirzani yang terakhir yaitu Rizky Irmansyah. Dia diketahui adalah ajudan Prabowo Subianto sewaktu mencalonkan diri sebagai presiden.
Namun, hubungan mereka putus karena menurut Nikita, dia mendapat perlakuan tidak menyenangkan, mengalami kekerasan mental dan fisik. Mereka pun saling berhenti mengikuti di media sosial.
Itu dia kisah asmara Nikita Mirzani dan pria yang pernah mengisi hatinya. Nikita kini berpacaran dengan Matthew Gilbert, pria yang lebih muda 14 tahun darinya.
Pilihan Editor: Di Masa Tua, Nikita Mirzani Ingin Bertani atau Beternak di Luar Negeri
RADEN PUTRI | ISTIQOMATUL HAYATI
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika