Merch Gandeng Nagita Slavina Rilis Koleksi Tote Bag Warna Pastel yang Atraktif

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Brand lokal merche kembali menghadirkan koleksi merch x NASL by Nagita Slavina yang menampilkan beragam tote bag warna pastel atraktif/Foto: Doc. merche

Brand lokal merche kembali menghadirkan koleksi merch x NASL by Nagita Slavina yang menampilkan beragam tote bag warna pastel atraktif/Foto: Doc. merche

IKLAN

CANTIKA.COM, JakartaMerche adalah brand lokal  tas yang dikenal dengan desain untuk pekerja perempuan urban. Brand ini adalah salah satu brand yang berhasil menarik perhatian para pecinta tas di Indonesia. Merche kerap mengeluarkan koleksi terbaru dengan style yang innovatif dengan konsep segar melalui berbagai kolaborasi. 

Alasan Merche Memilih NASL untuk Bekerja Sama

Merche juga kembali menghadirkan koleksi merché x NASL by Nagita Slavina yang menampilkan beragam warna pastel atraktif. Koleksi ini terdiri dari tote bag Nala dengan kompartemen luas dengan partisi yang sangat fungsional, Arlo Reversible Bag dengan dua sisi warna yang bisa diganti-ganti, Abby bag yaitu shoulder bag berdesain slouchy dan Maddie Bag yang berbentuk tote simple dengan dua pilihan panjang tali. 

Koleksi beragam tas terbaru ini baik koleksi bundling maupun koleksi kolaborasi dengan NASL by Nagita Slavina, berhasil menarik perhatian pembeli sehingga langsung sold out dalam waktu singkat. 

Founder dan Creative Director merché, Tari Puji Lestari mengatakan alasan mengapa gandeng NASL ialah karena sangat terkesan dengan persona unik brand NASL yang penuh karakter. Pada bulan Agustus lalu, Merche merilis koleksi Creative On, yang sejalan dengan karakteristik NASL. Setiap tas dalam koleksi ini dirancang untuk memancarkan keberanian dan inspirasi kreatif, menjadikannya kombinasi yang sempurna.

Selain itu, NASL erat kaitannya dengan sosok Nagita Slavina, yang memiliki citra positif, elegan, dan personal branding kuat. Di tahun 2024, Nagita belum pernah berkolaborasi dalam kategori tas, sehingga kolaborasi ini dapat menjadi first bag collaboration Nagita tahun ini. 

"Dengan daya tarik Nagita sebagai ikon gaya hidup modern dan urban, koleksi ini diharapkan dapat merepresentasikan citra classy woman, sekaligus memberikan kesan premium dan eksklusif, yang akan meningkatkan nilai dan permintaan produk," ucap Tari melalui siaran pers, Sabtu, 21 Desember 2024. 

NASL juga dikenal dengan desain kreatif, kekinian, dan multifungsi, yang sangat selaras dengan DNA dan nilai-nilai Merche. Kesamaan visi ini memastikan bahwa koleksi kolaborasi akan diterima dengan baik oleh target pasar kedua brand.

Koleksi Terbaru Merche

Di akhir tahun ini, merché baru meluncurkan 3 koleksi tas terbaru: Aliza Bag, Alina Bag, dan Nina Bag, yang hadir dengan kolaborasi bersama Raine Beauty, Bio Beauty Lab, Ciella and Co dan Luxcrime. 

Terdapat tiga koleksi tas ini hadir dengan warna black, oat dan silver. Tas Aliza memiliki banyak kantung sehingga cocok untuk mereka yang membawa banyak dokumen. Sebaliknya Alina adalah shoulder bag berdesain simple yang cocok untuk wanita yang menyukai gaya yang ringkas. Nina Bag adalah shoulder bag dengan banyak kantung depan dengan desain yang ringkas. Ketiga produk ini dijual dengan bundling bersama Raine Beauty, Bio Beauty Lab, Ciella and Co dan Luxcrime. 

Merche sebagai brand yang melesat secara organik, menyadari bahwa konsumen memegang peranan penting bagi pertumbuhannya. Di akhir tahun ini, merche mengadakan program Merci from merché untuk berbagi ribuan gift dari merche gift.

Tari menyampaikan kampanye ini adalah ungkapan terima kasih kepada merchébebe. Tanpa mereka, merché tidak akan seperti sekarang. ara merche menggabungkan kolaborasi dan apresiasi dianggap sebagai strategi yang tepat untuk menghadirkan pengalaman belanja yang berkesan bagi pelanggan. Sebuah inspirasi bagi brand lokal lainnya untuk bertahan di masa yang penuh tantangan ini.

Pilihan Editor: Gaya Fashion Nagita Slavina Umrah Bareng Rafathar dan Rayyanza

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."