CANTIKA.COM, Jakarta - Pasangan artis, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar baru menggelar acara gender reveal anak pertama mereka di Jakarta Selatan. Momen mengungkapkan jenis kelamin sang bayi tampak diadakan di luar ruangan dan dihadiri keluarga serta kerabat juga sahabat.
Di momen istimewa tersebut, Aaliyah dan Thariq bergaya kompak memakai busana nuansa coklat polos. Aaliyah mengenakan gaun beige rancangan Rika Wirtjes. Desainer ini pula yang dipercaya Aaliyah merancang kebaya akad nikahnya pada Juli 2024.
Gaun model flowy dan berlengan panjang itu dihiasi sentuhan drappery dan potongan garis leher (neckline) diagonal.
Perempuan 22 tahun itu melengkapi penampilannya dengan sepatu warna senada dengan ujung lancip dan dihiasi detail kristal. Rambutnya ditata belah tengah dan bun rendah.
Adapun Thariq bergaya smart casual dengan kaus warna putih sebagai dalaman dipadu dengan kemeja coklat tua dan celana bahan warna senada. Adik Atta Halilintar itu sengaja tidak mengancingkan kemejanya agar menjadi luaran (outer). Ia memakai sepatu hitam sebagai alas kakinya.
Momen Gender Reveal
Di awal momen gender reveal, pasangan kreator konten itu diminta masuk ke dalam bola besar yang ditutup kain berwarna putih. Ternyata di dalamnya sudah terdapat balon-balon berwarna biru muda, yang berarti calon anak mereka adalah laki-laki. Tawa bahagia meliputi acara intim di luar ruangan itu.
Lebih lanjut, Thariq juga membagikan kabar bahagia ini kepada netizen dengan mengunggah momen gender reveal tersebut. "It's a baby boy," bunyi pernyataan mereka unggahan bersama Instagram @thariqhalilintar pada Jumat, 28 Februari 2025.
Sontak saja, kabar calon penerus keluarga mendiang Adjie Massaid itu langsung disambut baik oleh rekan artis lainnya. Mereka mendoakan Aaliyah dan Thariq Halilintar serta bayi di kolom komentar.
"Happy terus ya calon ayah dan ibu baru," ujar Kiky Saputri, komika yang baru melahirkan anak pertamanya pada akhir Januari silam. "Congratulation @aaliyah.massaid @thariqhalilintar sehat-sehat baby boy," tulis Azizah Salsha, selebgram yang juga istri pesepak bola Arhan Pratama.
Aktor Harris Virza menyebut telah menduga anak Aaliyah dan Thariq berjenis kelamin laki-laki. "Kaaan apa aku bilang hahahaha congrats seng," tulisnya.
Keluarga Penuh Rasa Syukur
Ibu Aaliyah Massaid, Reza Artamevia juga tak henti mengucap syukur karena bakal punya cucu pertama berjenis kelamin laki-laki. "Alhamdulillah wa syukru' binni'matillah," komentarnya
"I knew it I'm gonna have a nephew y'all," ujar Zahwa Massaid, kakak Aaliyah, di Instagram Stories-nya.
Sementara kakak ipar Thariq Halilintar, Aurel Hermansyah juga turut berbahagia ketika mengetahui calon keponakannya berjenis kelamin laki-laki. Dia mendoakan Aaliyah agar selalu diberi kesehatan sampai melahirkan.
"Alhamdulillahhh!! It’s a Boy!!!! Berasa senengnya kaya punya cowo hihi. Sehat-sehat ya sayang @aaliyah.massaid sampai lahiran nanti!," ungkap Aurel. "Ameena Azura pasti happy bangett kaya punya adik lagi," tambahnya. Wah, selamat ya Aaliyah Massaid, semoga lancar sampai persalinan nanti!
Sekali lagi, sehat-sehat terus Aaliyah Massaid.
Pilihan Editor: Ide Mix and Match ala Aaliyah Massaid saat Bulan Madu ke Bali, Airport Style hingga Casual
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika