Inspirasi Lagu Tanda Yura Yunita Datang dari Momen Tawaf

foto-reporter

Reporter

foto-reporter

Editor

Ecka Pramita

google-image
Yura Yunita/Foto: Instagram/Yura Yunita

Yura Yunita/Foto: Instagram/Yura Yunita

IKLAN

CANTIKA.COM, JakartaYura Yunita berbicara tentang peran sebagai manusia dan pencarian makna dalam hidup melalui single berjudul 'Tanda'. Selain persembahan untuk menyambut bulan Ramadan, lagu ini menjadi pembuka album terbarunya yang rencananya dirilis pada tahun ini.

Aransemen 'Tanda' dirancang seperti sebuah dialog yang intim dan haru, namun disertai perasaan kalut sekaligus lega. Bagian awal lagu ini menjadi sebuah lambang dialog dengan Sang Pencipta, dengan nada do yang terus berulang. 

Inspirasi Datang saat Ibadah Umrah

Selain pencarian makna hidup, lagu ini juga berbicara tentang peran manusia di dunia. Karya baru bermula dari sebuah perbincangan tengah malam Yura dengan Sang Pencipta pada bulan lalu. "Saat aku melaksanakan tawaf. Nada dan notasi lagu ini tiba-tiba saja terngiang satu tahun lalu, ketika aku berjalan mengitari pusat dari berbagai macam doa dan sujud," kata Yura dalam keterangan resminya.

Penyanyi 33 tahun ini mengaku tidak mudah untuk akhirnya dia bisa merekam isi hati ke dalam rekaman audio. Maka itu perlu waktu satu tahun untuk menggarap 'Tanda'. Yura dibantu Iwan Popo dan Kevin Jo dalam proses pengerjaannya.

Melalui lagu ini, Yura ingin mengajak pendengar untuk merayakan hak kecil yang terlihat sederhana, namun sebenarnya penuh makna dan berarti. Untuk itu, Yura memandang dirinya juga sebagai bagian kecil dari dunia dan banyak orang. 

10 Tahun Yura Yunita Berkarya

Berbagai pencapaian telah diraih Yura dalam industri musik Tanah Air selama 10 tahun terakhir. Setelah terakhir sukses dengan album penuh studionya, Tutur Batin hingga Konser Bingah Yura yang digelar pada awal tahun ini. Sekarang Yura berada pada titik untuk merefleksikan perjalanan satu dekade berkarya.

"Tahun ini adalah chapter baru bagiku, setelah melewati 10 tahun perjalanan bermusik. Dengan banyaknya doa dan harapan ke depan, aku membutuhkan 'Tanda' untuk mengiringi langkahku. Untuk itu, single ini juga menjadi pembuka album baruku," ucap Yura.

Lagu 'Tanda' milik Yura Yunita sudah bisa didengarkan di seluruh digital platform streaming sejak Jumat, 28 Februari 2025. Karya ini dirilis di bawah label rekaman yang didirikan oleh Yura Yunita, Merakit.

Lirik Lagu Tanda - Yura Yunita

Kutarik nafas panjang saat ini
Hembuskan perlahan dan sadari
Ku memang pantas untuk dicintai
Tapi siapa yang kan temani?

Jika memang ini benar untukku
Maka dekatkanlah kepadaku
Jika memang ini bukan untukku
Bolehkah ku mohon dulu?

Tunjukkan jalanku padaMu
Untuk bisa merasakan kasihMu
Beri ku
Tanda itu

Jika memang ini benar untukku
Maka dekatkanlah kepadaku
Jika memang ini bukan untukku
Bolehkah ku mohon dulu?

Tunjukkan jalanku padaMu
Untuk bisa merasakan kasihMu
Beri ku
Tanda itu

Selalu ku tunggu-tunggu
Di pergantian malam dan siangMu
Selalu ku tunggu-tunggu
Tanda-tanda itu

Tunjukkan jalanku padaMu
Untuk bisa merasakan kasihMu
Beri ku
Ternyata kurasakan
Ku bisa merasakan
Tanda itu

Pilihan Editor: Lagu Risalah Hati Trending karena Konten Gak Bisa Yura, Yura Yunita: Kenapa Gak Bisa?

MARVELA 

Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika

Iklan

Berita Terkait

Rekomendasi Artikel

"Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini."