CANTIKA.COM, Jakarta - Aktris Lily Collins mendapatkan peran baru sebagai bintang kampanye musim semi 2025 untuk jenama Calvin Klein. “Ini adalah kehormatan dan mimpi yang menjadi kenyataan,” ujar Collins sebagaimana dikutip dari The Hollywood Reporter, Jumat, 7 Maret 2025.
Fashionista dalam serial Netflix Emily in Paris itu bekerja sama dengan Charlotte Wales yang memotret dan memproduksi kampanye yang menampilkan serangkaian video yang disutradarai oleh Bardia Zeinali yang menyoroti “kecanggihan murni dan keanggunan yang mudah dalam penjahitan yang cermat” untuk musim baru.
Konten itu akan menampilkan Collins dalam sejumlah saluran media sosial Calvin Klein pekan ini dan akan muncul di platform digital dan penempatan luar ruang di seluruh dunia.Collins mengakui selalu tertarik pada merek tersebut sejak ia masih muda dan menurutnya mewakili hal klasik dan keren.
Koleksi baru yang berfokus pada minimalisme dalam warna yang dirancang untuk busana siang hingga malam ini ditampilkan dalam berbagai pakaian seperti rompi dan blazer bertekstur, gaun maxi bergaris viscose, gaun slip bermotif krem, rok midi satin matte dan kemeja pop over bergaris dengan bahan jacquard.
Denim juga menjadi sorotan Collins dengan jaket trucker tahun 90-an dan celana jins lurus 90-an. Ditanya mengenai busana favoritnya, ia mengakui menyukai blazer wol kotak-kotak yang santai dengan gaun mini berpotongan A. “Itu membuat saya merasa seperti diri saya sendiri. Saya sangat suka bermain dengan proporsi dan memadukan tekstur,” ucapnya.
Sebagai informasi, label Calvin Klein diambil dari dalah nama seorang perancang busana Amerika yang terkenal dengan pakaian wanita, pakaian pria, jeans, kosmetik dan parfum, seprei dan peralatan mandi, serta koleksi lainnya. Dikutip dari laman Britannica, Calvin Klein lahir di Bronx, New York, pada 19 November 1942.
Calvin Klein adalah salah satu merek gaya hidup fashion global terkemuka dengan sejarah cita-cita yang berani dan non-konformis yang mendasari segala hal yang kita lakukan. Didirikan di New York pada tahun 1968, estetika merek yang minimalis dan sensual mendorong pendekatannya terhadap desain dan komunikasi produk. Klein menciptakan kanvas yang menawarkan kemungkinan ekspresi diri tanpa batas.
Pilihan Editor: Serum Andalan Lily Collins yang Bikin Pori-pori Kulit Wajah Mengecil
ANTARA
Halo Sahabat Cantika, Yuk Update Informasi dan Inspirasi Perempuan di Telegram Cantika